Paul Klee: Seniman Asal Swiss-Jerman Yang Populer Pada Abad ke-20

Paul Klee: Seniman Asal Swiss-Jerman Yang Populer Pada Abad ke-20

Paul Klee senimal adal Jerman yang lahir di Swiss pada tahun 1879. Beliau adalah salah satu senimal yang paling populer di abad ke-20. Karya-karya seninya cenderung bertema abstrak namun tetap bervariasi. Gaya lukisannya juga dipengaruhi oleh aliran ekspresionisme, surealisme dan kubisme.

Mempunyai nama yang besar, Paul Klee memang pada dasarnya berasa dari keluarga seni. Ibu nya yang berasal dari Swiss dan ayahnya yang berasal dari Jerman adalah para musisi berbakat. Ayahnya merupakan konduktor orkestra konser Bern di Swiss pada saat itu. Paul Klee difasilitasi pendidikan yang luas oleh orang tuanya namun pada saat beranjak dewasa, Paul Klee memilih menjadi seorang seniman. Pada tahun 1898, Paul Klee pergi ke Munich untuk mendalami ilmu seni di Sekolah Seni Knirr pribadi sekaligus bekerja dengan Erwin Kniss. Selain itu beliau juga belajadi dengan Franz Stuck di Akademi Munich.

Sources: biography.com

Paul Klee adalah pelukis yang selalu bereksperimen dan mendalami teori warna dan juga membagikan ilmu tersebut dalam tulisannya. Karya-karyanya merefleksikan gaya lawakannya dan juga kadang mengandung perspektif kekanakan, pandangan dan kepercayaan pribadi serta gaya musikaltisnya.

Dikarenakan besar dari keluarga musisi, seni musik juga mengalir dalam darahnya dan sudah ditanamkan sejak dini musikalitas dari kedua orangtuanya. Oleh karena itu Paul Klee juga pandai bermain biola. Paul Klee banyak melaraskan musik dengan karya seni lukis yang ia telah buat. Selain itu, seniman-seniman terdahulu yang mempengaruhi gaya lukisan Paul Klee adalah Vincent van Gogh, Henri-Matisse, Picasso, Kandinsky, Franz Marc.

Selama hidupnya, Paul Klee telah membuat lebih dari 9000 karya seni yang terdiri dari berbagai macam tema diantaranya, abstract, geometric dan juga banyak permainan warna.

Berikut Rangkuman mengenai fakta yang harus kamu ketahui tentang Paul Klee

Image from ARTI
  • Paul Klee lahir di tengah-tengah keluarga musisi, yaitu Ibunya bernama Ida Klee Flick adalah seorang penyanyi klasik dan Ayahnya yang bernama Hans Klee adalah seorang dosen Universitas di Bidang Musik. Paul Klee juga dibekali pendidikan musik, ia mulai belajar biola pada usia 7 tahun. Pada usia belasan tahun ia bergabung dengan orkestra kota dan kemudian bergabung dengan Berne Music Association.
Image from ARTI
  • Paul Klee juga merupakan seorang guru seni abstrak di Bauhaus selama 10 tahun, tepatnya dari tahun 1921 – 1931 dan merupakan tokoh yang populer di sana.
Image from ARTI
  • Pada tahun 1914, Paul Klee melakukan perjalanan ke Tunisia bersama August Mack dan Louis Mouilliet. Di sana Paul Klee terhipnotis dengah cahaya-cahaya dan kemudian terinspirasi untuk menciptakannya kembali dalam karya-karya di masa depan. Selama perjalanan di Tunisia Paul Klee akhirnya meyakini dirinya adalah seorang pelukis.
Image from ARTI
  • Lukisan Paul Klee sempat dilarang di Jerman pada saat kepemimpinan Hitler dikarenakan adanya pelarangan mengenai seni tertentu. Paul Klee terpaksa meninggalkan Akademi Seni Rupa di Duseldorf dan karya-karya dilarang dipamerkan di Jerman. Selain itu, ratusan karyanya juga sempat disita. Oleh karena itu, Paul Klee melarikan diri ke negara asalnya yaitu Swiss.
Image from ARTI
  • Namun pada saat Paul Klee pindah ke Swiss, beliau disana mendapat banyak kesulitan. Paul Klee meminta untuk menaturalisasikan dirinya di Swiss namun ternyata permintaan tersebut malah menjadi rumit. Seni lukis paul Klee yang juga kebanyakan adalah tema geometric juga mendapat kecaman dikarenakan di Swiss seni dan lukisan geometir dianggap sebagai penghinaan terhadap seni sejati.

Demikianlah pembahasan mengenai Paul Klee seniman asal Jerman-Swiss. Kamu juga bisa banget lho membeli lukisan Paul Klee yang di recredit oleh Old Master. Koleksi lukisan-lukisan maestro jaman dahulu tersedia di koleksinya Old Masters yang ada di arti. Yuk cek sekarang di arti.id!

Oh iya, next biografi blog kira-kira asiknya bahas seniman siapa nih, Artlovers?

Share this:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *