Tips Membuat Wall Art Set Sendiri

Tips Membuat Wall Art Set Sendiri

 

Tips Membuat Wall Art Set Sendiri

 

Sebelum masuk ke tips, apa sih sebenarnya wall art set itu? Wall art set adalah menyusun beberapa lukisan art print sesuai dengan tema yang kita inginkan. Tema disini bisa berupa tema warna atau tema dari art print itu sendiri, seperti abstract, tulisan, atau pemandangan. Kamu juga bisa mengkombinasikan antara warna dengan abstract atau warna dengan pemandangan. Contoh kamu ingin wall art set dengan warna biru dan juga pemandangan laut. Kamu bisa mencari art print bertemakan pemandangan laut yang banyak menggunakan warna biru.

Bagaimana dengan bingkainya? Saran dari kami, lebih baik satu jenis. Apabila kamu membuat wall art set yang terdiri dari 3 art print dan ingin menggunakan bingkai kayu muda, maka ketiga art print lebih baik menggunakan bingkai yang sama. Tapi, kembali lagi ke selera dan keinginan dari kita masing-masing. Kalau kamu menganggap bahwa lebih cocok untuk menggunakan bingkai yang berbeda, it’s oke. Atau kamu menginginakn wall art set yang menggabungkan beberapa warna dengan tema yang berbeda-beda juga, it’s oke. Ingat, tidak ada yang salah ketika kita ingin mendekor sebuah ruangan, asalkan sesuai dengan selera kita dan kita senang dengan hasilnya.

ARTI memiliki lebih dari 1500 karya lukisan dalam bentuk art print atau canvas print yang bisa kamu gunakan untuk berkreasi membuat wall art set sendiri. Dari wall art set yang kamu buat, kami siap membantu untuk mewujudkannya. Berikut ini cara untuk membuat wall art set di ARTI:

Visit arti.id dan Pilih Tema yang Kamu Mau

Visit arti.id dan pilih tema lukisan
Tema karya di arti.id

Hal pertama yang harus kamu lakukan adalah visit website ARTI di www.arti.id. Pilih tab Style untuk memilih tema yang kamu mau. Kami ingin membuat wall art set yang terdiri dari 3 art print. Untuk contoh, kami memilih tema science ya.

Pilih Gambar yang Kamu Mau

Pilih Gambar yang Kamu Mau
Karya-karya dengan tema science

Nah setelah kamu memilih tema, kamu tinggal memilih gambar yang sesuai dengan selera kamu. Tadi karena sudah memilih tema science, kami ingin membuat wall art set yang berhubungan dengan bumi dan luar angkasa.

Buka Aplikasi Screenshot

Buka Aplikasi Screenshot.
Aplikasi screenshot – copy

Untuk pengguna Windows bisa menggunakan aplikasi Snipping Tools, untuk pengguna Mac bisa menekan tombol keyboard Shift, Command, dan  4 secara bersamaan. Pilih gambar yang mau kamu gunakan untuk wall art set lalu copy.

Buka Aplikasi Paint

Buka Aplikasi Paint
Aplikasi Paint – paste

Untuk pengguna Windows kamu bisa menggunakan aplikasi paint, untuk pengguna Mac bisa menggunakan aplikasi Paintbrush. Paste di aplikasi gambar yang sudah kamu copy sebelumnya.

Ulangi Langkah Diatas untuk Menggumpulkan Gambar

Ulangi Langkah Diatas untuk Menggumpulkan Gambar
Kumpulan gambar sesuai tema

Ulangi langkah sebelumnya untuk gambar-gambar yang ingin kamu gunakan untuk membuat wall art set.

Susun Gambar

Susun Gambar
Wall art set dengan tema science

Susun gambar-gambar yang sudah kamu pilih tadi. Sesuaikan ukuran dari gambar dan susunan gambar sesuai dengan selera kamu. Tadaaaa… Jadi deh wall art set kreasi ala kamu.

 

Wall art set dengan tema science
Wall art set dengan tema science

Selanjutnya, kamu bisa menghubungi tim ARTI melalui Whatsapp dinomor 0811-1177-333 atau 0811-1010-037 untuk konsultasi mengenai wall art set yang sudah kamu buat. Kamu juga bisa langsung melakukan pemesanan setelah wall art set yang kamu buat sudah dirasa cocok dengan ruangan kamu. Untuk referensi dan contoh beberapa wall art set yang sudah ARTI buat, kamu bisa visit Instagram kami disini.

Oh iya sekarang ARTI lagi ada diskon 10% loh untuk semua produk. Ayo tunggu apa lagi, pesan sekarang sebelum promonya kehabisan. Visit www.arti.id atau hubungi tim ARTI melalui Whatsapp.

Share this:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *