INSPIRASI WALL ART PRINT UNTUK KAMAR ANAK (Part II)

INSPIRASI WALL ART PRINT UNTUK KAMAR ANAK (Part II)

INSPIRASI WALL ART PRINT UNTUK KAMAR ANAK (Part II)

Kita akan melanjutkan bahasan tentang inspirasi wall art print yang bisa dipasangkan di kamar anak. Tema yang diambil kemarin adalah imajinasi dari binatang. Binatang yang ada di art print melakukan hal-hal unik dan lucu, sehingga cocok untuk dipasangkan di kamar anak. Anak menjadi bebas untuk memainkan imajinasinya ketika melihat art print tersebut.

Untuk artikel sekarang, kita akan membahas mengenai wall art print yang bertemakan luar angkasa. Anak kecil biasanya senang dengan hal-hal yang berhubungan dengan luar angkasa, apalagi kalau ada astronotnya. Gambar angkasa dan astronot merupakan kombinasi yang cocok untuk membantu anak berimajinasi. Imajinasi yang muncul bisa bervariasi, lagi pula menjadi astronot merupakan salah satu cita-cita yang banyak diimpikan oleh anak-anak. Siapa tau kan ada anak Indonesia yang bisa berhasil menjadi astronot dan membawa nama baik Indonesia dikancah internasional.

Berikut ini 6 lukisan art print di Arti yang bertemakan luar angkasa dan astronot:

1) Buko2 – Univers In Knit 2

Buko2 - Univers In Knit 2

Ini adalah karya yang bisa membuat anak berimajinasi tinggi. Buko2 menggambarkan seorang astronot yang sedang merajut angkasa. Gambarnya cukup simple, karena hanya ada objek astronot dan sedikit gambar angkasa yang di dalamnya ada planet dan bintang. Menggunakan background berwarna bisque, art print ini terkesan natural dan tidak mencolok.

2) Dhika Anjani – Fishing

Dhika Anjani - Fishing

Dhika Anjani merupakan salah satu artis lokal di Arti. Di dalam karyanya yang ini, Dhika Anjani menggambarkan seseorang yang sedang duduk diatas planet dan memancing ikan. Gambarnya cukup gelap tetapi tetap cocok untuk dipajang di kamar anak. Warna background dikarya ini menggunakan warna ungu dan biru tua. Ada pula warna kuning yang berasal dari bintang.

3) Jason Ratliff – Float Out In Space

Jason Ratliff - Float Out In Space

Siapa yang ingat film Interstellar? Mungkin ini sedikit gambaran yang mirip dengan salah satu adegan di film itu, ketika Cooper tersesat di ruang tanpa waktu. Jason Ratliff di dalam karyanya yang ini cuma menggambarkan seorang astronot yang sedang melayang. Warna orange menjadi warna yang sangat dominan di dalam karyanya ini. Penggunaan warna orange cukup mencolok dan menarik perhatian orang yang melihatnya.

4) Frank Moth – Nostalgia

Frank Moth - Nostalgia

Frank Moth memang ahlinya menggabungkan kondisi angkasa dengan kondisi kita di bumi. Karyanya ini menggambarkan seseorang sedang berlari di tengah padang rumput tapi dengan latar belakang bintang-bintang di angkasa. Cukup gelap gambaran kondisi yang dibuat oleh Frank Moth. Ini gambar yang sangat detail ketika menggambarkan angkasa, bintang, planet, dan galaksi. Untuk anak, mungkin art print ini akan mengundang banyak pertanyaan.

5) Buko2 – Galactic Deliciousness

Buko2 - Galactic Deliciousness

Nah, ini gambar yang cukup kartun dan lucu. Sangat cocok dipasangkan di kamar anak. Buko2 menggambarkan seorang astronot yang sedang tidur diatas pizza menggunakan selimut berlatarkan angkasa. Warna yang digunakan sebagai latar belakang adalah hijau tosca muda. Jadi cukup eye catching ketika di pasangkan dikamar anak.

6) Ninhol – Explorer

Ninhol - Explorer

Ini gambar yang sangat colorful dibanding dengan 5 art print yang sebelumnya. Ninhol menggambarkan seseorang sedang bersepeda menggunakan helm astronot. Astronot ini menggunakan tas dan atribut layaknya seorang pesepeda profesional. Kalau kita lihat lebih detail, tas yang digunakan isinya penuh dengan planet-planet. Roda belakangnya ditutup velg yang berbentuk bumi dan gear rantai untuk gowes berbentuk matahari. Art print yang sangat colorful ini cocok sekali dipasang di kamar anak.

Itu dia beberapa karya dari artis di Arti yang bisa menjadi inspirasi kamu dalam memilih lukisan art print dan mendekor kamar untuk anak. Masih banyak lagi lukisan yang serupa di galery Arti dan kamu bebas untuk memilih yang paling cocok untuk dipasangkan di kamar anak, linknya di sini. Kalau kamu mau membaca artikel sebelumnya yang membahas tentang inspirasi untuk kamar anak dan bertemakan hewan, kamu bisa membacanya di sini.

Sekian artikel blog ini, semoga kamu bisa mendapat inspirasi dalam mendekor kamar anak. Jangan lupa komen di bawah, menurut kamu masih relate nggak sih cita-cita menjadi astronot untuk saat ini? See you on next blog, Bye!

Share this:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *